Resep Cara Membuat Tempe Mendoan Renyah

Resep Tempe Mendoan - Kali ini admin akan memberikan resep yang sangat cocok ni untuk menu makan siang anda, dan  bagi anda yang masih bingung mau masak apa untuk menu makan siang anda harus coba ya Resep kita kali ini. yakni Resep Tempe Mendoan Renyah. tempe merupakan makanan khas indonesia loh dan banyak sekali masakan yang berbahan tempe dan salah satunya yakni tempe mendoan.tempe mendoan merupakan masakan yang sangat enak apalagi jika tempe mendoan. rasanya yang pasti akan membuat mulut anda gak mau berhenti makan deh. dan  bahan-bahan yang digunakan untuk membuat tempe mendoan ini juga sangat mudah kita dapatkan.

Tempe merupakan bahan makanan yang berasal dari kacang kedelai, setelah melalui beberapa proses maka jadi lah tempe. dan tempe ini merupakan bahan makana yang murah meriah namun kaya akan kandungan proteinnya karena itu lah kita jangan sampai gak mau makan tempe ya karena sangat rugi, duh karena keasikan ngenalin tempe jadi lupa ne admin mau memberikan Resep Tempe Mendoan Renyah nya untuk anda, kalau gitu langsung aja ya kita ke dapur buat nyiapin bahan-bahan

Resep Tempe Mendoan Renyah

Resep Tempe Mendoan Renyah
Tempe Mendoan Renyah
Bahan-Bahan:
  • Tepung Terigu 100 gram
  • Tepung Beras 100 gram
  • Air 100 ml
  • Daun Bawang 2 batang
  • Bumbu Halus : 0 gram
  • Bawang Putih 3 siung
  • Kemiri 2 butir
  • Garam secukupnya
  • Ketumbar 1 sendok teh
  • Kunyit 1 cm
  • Kencur 1 cm
Cara membuat Tempe Mendoan Renyah:
  • Tumis bumbu halus, sisihkan Aduk rata tepung terigu, air, dan bumbu halus. Tambahkan daun bawang. Aduk rata.
  • Celup tempe ke dalam adonan tepung. Goreng sampai setengah matang / kering, angkat dan tiriskan.
  • Sajikan Tempe mendoan ini saat masih hangat dengan sambal kecap dan nasi.
Cara membuat sambal kecap :
  • Aduk merata 5 sendok makan kecap manis dengan 1 siung bawang putih halus, 4 buah cabe rawit yg diiris kasar dan garam secukupnya.
Selesai sudah Resep Tempe Mendoan kita kali ini. nah akan lebih nikmat jika dimakan bersama keluarga tercinta loh, dantak hanya cocok untuk menu makan siang anda namun juga sangat cocok untuk cemilan yang sehat untuk keluarga anda. resep tempe mendoan ini melengkapi resep kita yang sebelumnya yakni Resep Pepes Ikan Mas. saya rasa cukup sampai disini dulu ya artikel kali ini semoga bisa menambah wawasan memasak anda, selamat menikmati dan terima kasih.
Title : Resep Cara Membuat Tempe Mendoan Renyah
Description : Resep Tempe Mendoan - Kali ini admin akan memberikan resep yang sangat cocok ni untuk menu makan siang anda, dan  bagi anda yang masih bing...

0 Response to "Resep Cara Membuat Tempe Mendoan Renyah"

Post a Comment