Resep Cara Membuat Telur Balado Enak

Telur Balado - Apa kabar nie sahabat Resep Masakan Terbaru semoga sehat selalu ya dan gimana ne udah punya resep yang pas untuk makan siang anda belum nah bagi anda yang masih bingung mau masak apa kami punya neh solusinya untuk anda yakni resep telur balado. jika biasanya anda hanya masak telur hanya dimasak telur mata sapi atau didadar anda harus cobain resep telur balado ya karena selain rasanya yang enak cara memasak telur balado ini juga sangat simple jadi pastinya akan menghemat waktu anda.

Menurut penelitian telur ini memiliki kandungan protein yang cukup tinggis yang sangat bermanfaat untuk tubuh kita dan ternyata tidak hanya itu saja loh telur ini juga juga sangat bagus dikonsumsi oleh anak-anak yang masih dalam masa pertumbuhan, karena akan membantu tumbuh kembanganya. jadi pilihan yang tepat jika anda masak telur balado ne. wah biar gak tambah lama langsung aja ya kita kedapur untuk memasak.

Resep Cara Membuat Telur Balado

Cara Membuat Telur Balado
Telur Balado

Bahan:
  •     5 btr telur ayam
  •     1 bh tomat segar yang dipotong-potong kecil
  •     5 lbr daun jeruk yang dibuang tulangnya
  •     100 ml minyak
  •     ½ bks bumbu masak sesuai selera
  •     ½ sdm air asam jawa
  •     Garam dan gula secukupnya
  •     Bahan yang ditumbuk kasar:
  •     5 bh cabai merah keriting atau sesuai selera
  •     4 siung bawang merah
  •     6 bh cabai merah besar atau sesuai selera
Cara Memasak:
  • Pertama-tama rebus terlebih dahulu telur ayam, jika sudah direbus kupas telur tersebut, lalu goreng sebentar agar memiliki rasa yang lebih unik
  • Siapkan wajan lalu panas kan minyak dan tumis bahan yang telah ditumbuk kasar pada minyak panas dengan menggunakan api kecil, lalu masukan tomat dan daun jeruk sampai layu.
  •  Setelah layu, masukan telur, garam, gula pasir, dan jangan lupa tambahkan bumbu masak
  •  Terakhir masukan air asam Jawa lalu aduk rata. Balado telur pun siap untuk disajikan
Baru lihat gambarnya aja mulut ini udah mulai komat-kamit ne dan langsung gak sabar pengin cepet-cepet makan ne. jadi bagi para bunda selamat memasak ya dan semoga artikel kali ini bisa bermanfaat dan menanbah resep kuliner anda ya. hampir lupa bagi anda yang doyan pedas anda bisa menambahkan cabai sesuai dengan selera anda. baca juga artikel sebelumnya ya yakni Resep Ayam Bakar Madu. Terima kasih.
Title : Resep Cara Membuat Telur Balado Enak
Description : Telur Balado - Apa kabar nie sahabat Resep Masakan Terbaru semoga sehat selalu ya dan gimana ne udah punya resep yang pas untuk makan sian...

0 Response to "Resep Cara Membuat Telur Balado Enak"

Post a Comment