Resep Cara Membuat Gado-Gado Spesial

Resep Gado-Gado - Resep masakan yang satu ini merupakan makanan khas indonesia loh dan juga anda akan menemukanya diseluruh daerah diindonesia ya meskipun terkadang cara penyajian yang berbeda namun rasanya tetap sama kok. dan pastinya anda semua sudah pernah mencicipinya kan yakni gado-gado. jika anda gak pernah mencicipi gado-gado ini pasti anda akan menyesal karena rasanya gak bakal bikin anda kecewa deh. Gado-gado merupakan makanan kesukaan saya loh karena selain memiliki rasa yang enak gado-gado juga memiliki kandungan vitamin yang cukup banyak karena gado-gado ini merupakan campuran dari beberapa sayuran.

Bagi anda sebagai orang indonesia harus cobain ya, nah jika anda lagi tidak ingin keluar anda bisa kok membuat gado-gado sendiri dirumah karena untuk menyajikan gado-gado ini sangat lah mudah dan tidak membutuhkan waktu yang lama jadi anda bisa membuatnya sendiri dirumah. Bagi anda yang udah gak sabaran mau coba bikin sendiri dirumah langsung aja ya kita lihat apa aja bahan-bahan yang harus kita persiapkan untuk membuat gado-gado simak dibawah ini ya.

Resep Cara Membuat Gado-Gado Spesial

Resep Gado-gado Spesial
Gado-Gado Spesial

Bahan-Bahan:
  •     1/2 butir tomat
  •     1 buah mentimun
  •     50 gram taoge
  •     150 gram kangkung/bayam
  •     100 gram daun kol
  •     1 buah labu siam
  •     1 buah tahu (8×8 cm), goreng
  •     1 buah tempe (8×8 cm), goreng
Bahan Pelengkap Gado-Gado:
  •     irisan telur rebus
  •     bawang goreng
  •     kerupuk
Bahan Kuah Gado-Gado:
  •     200 gram kacang tanah goreng
  •     2 buah cabai merah
  •     5 buah cabai rawit
  •     1 sendok teh garam
  •     1/2 sendok teh terasi
  •     1 sendok makan gula merah
  •     1 sendok makan air asam
  •     200 ml air matang
Cara Membuat Kuah Gado-Gado;
  •     Pertama masukan, garam, bawang, cabe, terasi dan daun jeruk ditumbuk halus
  •     Masukan kacang ke dalam bumbu, tumbuk/gerus secukupnya
  •     Masukan gula merah, diratakan, kemudian kucuri air asam
Cara Membuat Gado-Gado:
  •  Pertama-tama Potong Kangkung,Daun Kol,Toge Dan Labu Siam Sesui selera anda. kemudian rebus
  • Setelah direbus campurkan semua bahan dan kemudian letakkan mentimun dan tomat yang sudah dipotong, dan jangan lupa juga letakkan juga tempe dan tahu yang sudah digoreng dan dipotong-potong.
  • Kemudian siram dengan kuah kacang, kemudian sajikan dengan bahan pelengkap.
Selesai sudah masakan kita kali ini yakni Gado-gado Sepesial. em enaknya dan gado-gado ini juga sangat pas jika disajikan untuk sarapan atau makan malam atau pun makan siang loh  dan juga gado-gado ini selalu disajikan pada acara-acara tertentu misal resepsi pernikahan, syukuran dan lain-lain. saya rasa cukup sampai disini dulu ya dan jangna lupa baca juga artikel sebelumnya yakni Resep Cara Membuat Donat Kentang Empuk. Terima kasih.
Title : Resep Cara Membuat Gado-Gado Spesial
Description : Resep Gado-Gado - Resep masakan yang satu ini merupakan makanan khas indonesia loh dan juga anda akan menemukanya diseluruh daerah diindon...

0 Response to "Resep Cara Membuat Gado-Gado Spesial"

Post a Comment